Apa yang dimaksud infeksi jamur di selangkangan (jock itch/tinea cruris)?

Penyakit apa yang mudah menyerang seperti kutu air, tetapi jauh lebih mengganggu? Jawabannya adalah infeksi jamur di selangkangan, juga dikenal sebagai tinea cruris; infeksi jamur kulit ini disebabkan oleh sekelompok jamur bernama dermatofit.

Infeksi kulit ini menyerang area selangkangan: kelamin, bagian paha dalam dan atas, serta bokong. Infeksi jamur selangkangan seringkali menyebabkan ruam melingkar merah dan gatal yang muncul di kulit. Dikarenakan dermatofit dapat menyebar dengan mudah akibat garukan, Anda lebih berisiko mengalami infeksi jamur selangkangan jika mengidap kutu air atau infeksi jamur kuku. Pada umumnya, dermatofit tidak membahayakan kulit, rambut, dan kuku, tetapi dapat berkembang biak dengan cepat serta menyebabkan infeksi ketika berada di lingkungan lembap dan hangat, contohnya apabila Anda memakai pakaian basah.

Infeksi jamur di selangkangan (Jock Itch) sering menyerang pria dan remaja laki-laki karena kelembapan dapat terjadi di antara skrotum dan paha. Infeksi ini sering juga dialami atlet karena mereka banyak berkeringat, juga memakai pakaian ketat dan basah untuk jangka waktu yang lama. Jika kelebihan berat badan, Anda juga cenderung mudah berkeringat. Namun, infeksi jamur di selangkangan dapat menyerang semua orang karena mudah menular. Anda dapat tertular melalui kontak dengan orang yang terinfeksi, tapi juga dapat melalui handuk, pakaian yang terkontaminasi dan dari menyentuh bagian tubuh lain yang terinfeksi, seperti kaki.

Penyebab umum infeksi jamur selangkangan:

  • Memakai pakaian ketat dan iritasi pada kulit

  • Area selangkangan lembap akibat berkeringat

  • Membiarkan baju basah terlalu lama

  • Menggunakan handuk atau pakaian basah secara bergantian

  • Berdekatan dengan orang yang terinfeksi jamur di selangkangan

Gejala Infeksi Jamur di Selangkangan

pria berotot dengan handuk putih di leher senang setelah perawatan ruam panas Canesten

Pencegahan infeksi jamur di selangkangan

Menjaga kebersihan dapat membantu mencegah infeksi jamur di selangkangan. Selalu ingat untuk mencuci tangan dengan benar setelah melakukan kontak dengan orang yang terinfeksi jamur, menyentuh area terinfeksi jamur, seperti kutu air, atau setelah mengoleskan obat pada area terinfeksi jamur. Kutu air disebabkan oleh jamur yang sama penyebab infeksi jamur di selangkangan, jadi jika memiliki kutu air, Anda perlu segera mengobatinya untuk mencegah penyebaran ke area selangkangan.

Tips lain mencegah tertular jock itch/tinea cruris termasuk:

L.ID.MKT.CC.04.2021.1623

 

Artikel ini ditinjau oleh:
Tim Konsultan Medis Medical Advisor Bayer Consumer Health Indonesia